21
Sep

JAMINAN HIDUP

Bacaan: Pengkhotbah 1:1-18

Apa yang pernah ada akan ada lagi, dan apa yang pernah dibuat akan dibuat lagi; tak ada sesuatu yang baru di bawah matahari.

(Pengkhotbah 1:9)

 

 

 

Seorang ayah mewariskan cincin perunggu yang terlihat usang pada anak bungsunya. Tahun demi tahun berlalu, ia merasa heran mengapa ayahnya menyimpan cincin perunggu usang itu. Setelah memperhatikan, ia pun menemukan tulisan di bagian dalam cincin yang berbunyi ”INI PUN AKAN BERLALU”. Dalam kondisi apa pun, baik susah, senang, untung maupun rugi, si anak mengintip tulisan di balik cincin perunggunya. Akhirnya ia mengerti mengapa sang ayah menyimpan cincin ini.

 

Sahabat Senior yang diberkati Tuhan, tidak ada sesuatu pun yang abadi. Bahkan seperti kata pengkhotbah, segala sesuatu akan terus berulang, tak ada yang baru di bawah matahari. Segala kesedihan, kesenangan, keberhasilan, maupun kegagalan akan berlalu. Segala sesuatu yang dibuat oleh manusia pun tidak akan bertahan selamanya. Oleh sebab itu, hanya satu yang dapat menjamin hidup kita. Dialah Allah yang abadi.

 

Sahabat Senior yang dikasihi Tuhan, meskipun semua hal akan berlalu, tetapi kasih-Nya selalu baru. Tak ada satu hal pun yang bisa terus kita pertahankan dan kita pegang erat, tetapi Ia yang abadi akan terus memelihara dan menjaga hidup kita di usia lanjut ini sampai nanti kita akan berjumpa dengan Allah Bapa kita dalam kekekalan.

 

 

DOA:

Bapa yang baik, kami tahu Engkau adalah Allah yang dapat kami andalkan. Karena di dunia ini tidak ada yang abadi. Hanya Engkaulah yang abadi dan yang sanggup menjamin hidup kami. Amin.

Multiple Ajax Calendar

September 2024
S M T W T F S
« Aug    
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 75.000,-/tahun

Rp. 12.500,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama