18
Oct

SEMUA DIJADIKAN DENGAN KEBIJAKSANAAN

Bacaan: Mazmur 104:1-9, 24, 35b

Betapa banyaknya perbuatan-Mu, ya TUHAN, segalanya Kau jadikan dengan hikmat, bumi penuh dengan ciptaan-Mu.

(Mazmur 104:24)

 

 

 

Seorang nelayan di Thailand menjadi kaya setelah ia menemukan sebongkah ambergris di tepi pantai. Ambergris adalah bahan untuk pembuatan parfum yang bermerek terkenal dan termahal, yang banyak diproduksi di Perancis. Perusahaan parfum bisa membelinya seharga miliaran rupiah per kilogram. Tahukah Anda apa itu ambergris? Ambergris sesungguhnya adalah muntahan ikan paus yang membeku dan kemudian terdampar di pantai. Bentuknya seperti sebongkah batu berbahan lilin. Dan baunya? Baunya busuk sekali! Ya, kita pasti akan sulit percaya bahwa benda sebusuk itu adalah bahan parfum-parfum termahal di dunia.

 

Pemazmur mengagumi kebesaran dan kuasa Tuhan atas alam semesta ini. Ia mengungkapkan betapa banyaknya perbuatan- Nya. Tuhan menjadikan segala ciptaan dengan hikmat.

 

Sahabat Senior, sungguh sangat mengagumkan alam semesta ini, bukan? Sayangnya, banyak manusia yang memandang alam semesta ini tidak lebih dari sekedar benda-benda belaka. Mari belajar dari pemazmur untuk memandang alam semesta dengan cara berbeda. Ketika kita memandang langit dan bumi ini, kita tidak sekadar melihat benda-benda alam. Lebih dari itu, kita memandang dengan kagum pada hikmat dari Sang Pencipta.

 

 

DOA:

Ya Tuhan, ajarlah kami memelihara bumi ciptaan-Mu dan memahami kebijaksanaan-Mu. Amin.

Multiple Ajax Calendar

October 2024
S M T W T F S
« Sep    
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 75.000,-/tahun

Rp. 12.500,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama