KASIH SEORANG IBU
Yesaya 66:7-11
…Namun, baru saja menggeliat kesakitan, Sion sudah melahirkan anak-anaknya.
(Yesaya 66:8)
Besok, tanggal 22 Desember, diperingati sebagai Hari Ibu di Indonesia. Peringatan ini sebenarnya diawali dari upaya para perempuan Indonesia untuk memperjuangkan kesetaraan, dalam Kongres Perempuan Indonesia tanggal 22-25 Desember 1928 di Yogyakarta. Peringatan Hari Ibu bermaksud untuk mengingat kebangkitan dan perjuangan perempuan Indonesia sebelum masa kemerdekaan. Selain itu, juga untuk mengingat jasa para ibu dan perempuan pada umumnya di Indonesia. Perempuan, khususnya para ibu, adalah orang yang berjasa terutama bagi keluarga. Dengan kasih, seorang ibu melindungi dan merawat anak-anaknya.
Gambaran ibu yang merawat dan melindungi anak-anaknya ditunjukkan dalam bacaan Alkitab, Yesaya 66:7-11, yang mengumpamakan Yerusalem sebagai seorang ibu. Yerusalem di sini digambarkan sebagai ibu yang melahirkan tanpa merasakan kesakitan. Ini menggambarkan bahwa Allah akan membebaskan orang-orang Israel dari pembuangan dan membawa mereka kembali ke Yerusalem sebagai ibu mereka tanpa kesakitan dan pertumpahan darah. Mereka akan mengalami sukacita bersama Yerusalem, sang ibu. Menariknya, jika kita membaca sampai ayat 13, gambaran ibu kini beralih kepada Allah. Allah seperti seorang ibu yang mengasihi dan menghibur anaknya, menggendong dan membelai anaknya. Ibu yang memastikan anaknya aman dan tidak kekurangan.
Kasih Allah bagaikan kasih seorang ibu. Kasih Allah itu pun dapat kita rasakan melalui kasih ibu yang merawat dan melindungi kita, yang memastikan bahwa kita aman dan tidak kekurangan. Karena itu, marilah mengingat jasa ibu kita, dengan cara mengasihinya dengan tulus sebagai ungkapan syukur kepada Allah, Sang Ibu bagi semesta. (TWN)
1. Siapa yang digambarkan sebagai ibu oleh Yesaya?
2. Bagaimana merespons kasih Allah yang memelihara seperti seorang ibu?
Pokok Doa: Syukur atas ibu (dan ayah) yang mengasihi kita.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama