12
Sep

SIMPLICITY

Amsal 15:1-17

Lebih baik sedikit harta disertai takut akan TUHAN daripada banyak harta disertai kecemasan.

(Amsal 15:16)

 

 

 

FOMO (Fear of Missing Out) atau rasa takut tertinggal sesuatu yang baru kerap menyelinap dalam berbagai bentuk. Salah satunya adalah keinginan untuk memiliki barang yang sedang nge-trend di media sosial. Tak sedikit orang yang akhirnya memiliki timbunan barang. Mereka lantas terjebak dalam kesibukan memikirkan barang-barang yang ada. Dalam kerumitan pilihan dan kehidupan yang serba cepat ini, kita perlu menimbang sebuah gaya hidup dalam kesederhanaan atau simplicity. Simplicity bukanlah tentang hidup dalam keterbatasan, tetapi lebih kepada kehendak untuk melakukan pemilihan yang bijak, fokus pada hal-hal yang benar-benar penting, dan menjauh dari distraksi yang hanya meningkatkan kegelisahan.

 

Amsal hari ini memberi kita arahan yang bijaksana, khususnya dalam nasihat “Lebih baik sedikit barang disertai takut akan Tuhan daripada banyak harta disertai kecemasan.” Banyak orang yang mengira akan merasa damai dan puas jika sudah memiliki ini dan itu, padahal setelah memilikinya, justru perasaan khawatirlah yang lebih mendominasi hidupnya. Ayat ini mengingatkan kita bahwa yang lebih utama dari materi adalah hidup dalam takut akan Tuhan, sebab hanya di dalam Dialah terdapat kedamaian dan kepuasan.

 

Youth, marilah kita tidak tergoda oleh ajakan untuk menjadi konsumtif dan FOMO. Mengikuti tren tidak menjamin kita terbebas dari kekhawatiran. Hanya dengan takut akan Tuhan, kita akan beroleh kedamaian, kepuasan, dan ketenangan. Takut akan Tuhan akan membuat kita tahu apa yang harus kita miliki dan yang tidak, sehingga kita bisa menjalani gaya hidup dalam simplicity.

 

 

1. Apa yang seharusnya diutamakan dalam hidup menurut penulis Amsal?
2. Pernahkan kamu mengalami FOMO? Apa yang menyebabkannya?

 

 

Pokok Doa: Mampu membedakan kebutuhan dan keinginan.

Multiple Ajax Calendar

September 2024
S M T W T F S
« Aug   Oct »
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama