BUKTIKANLAH YANG TERBAIK
Kidung Agung 3:6-11
Raja Salomo membuat bagi dirinya suatu tandu dari kayu Libanon.
(Kidung Agung 3:9)
Kamala sudah lima tahun berpacaran serius dengan kekasihnya. Ia bertanya pada pendeta di gerejanya, “Pak, bagaimana caranya mengetahui kalau dia adalah jodohku dari Tuhan? Dan kalau dia jodohku, bagaimana meyakinkannya kalau aku jodohnya?” Pertanyaan dan kegelisahan Kamala mungkin juga menjadi pergumulanmu saat ini, sebab kita tentu ingin mendapat jodoh yang terbaik.
Berbeda dengan Kamala, Salomo menunjukkan keyakinan hatinya dalam menyongsong mempelainya. Ia hadir dengan begitu gagah dan megah (ay. 6-7). Bahan-bahan yang digunakan sebagai tandunya merupakan bahan-bahan pilihan. Ini bukan berarti bahwa Salomo begitu mengutamakan materi, tetapi ia mau menunjukkan bahwa kekasihnya dan pernikahannya begitu spesial. Segala sesuatu yang spesial layak dipersiapkan dengan baik. Demikian juga seseorang yang spesial bagi Salomo layak disambut dengan memberikan kualitas terbaik dari dirinya. Ini adalah sebuah teladan yang indah dan menggugah dari Salomo.
Youth, kita tentu menganggap bahwa pasangan dan pernikahan adalah hal yang serius. Oleh karena itu, kita berusaha mencari kehendak Tuhan. Namun seringkali sama dengan Kamala, kita lebih berfokus pada bagaimana kita mendapatkan yang terbaik. Padahal, untuk menerima yang terbaik dari Tuhan kita juga diundang untuk mengembangkan dan memelihara versi terbaik dari diri kita di hadapan Tuhan. Maka Youth, galilah potensi terbaik dari dirimu dan buktikanlah di hadapan Tuhan, pasanganmu, dan teman-teman dekatmu bahwa kamu spesial. Percayalah suatu saat Tuhan akan memberimu dan “si dia” keyakinan siapa jodoh kalian.
1. Bagaimana sikap Salomo terhadap pasangan dan pernikahan?
2. Apa saja persiapan yang kamu lakukan untuk menyambutjodoh dari Tuhan?
Pokok Doa: Kesiapan untuk menyambut yang terbaik dari Tuhan.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama