TELADAN
Filipi 3 : 17 – 4 : 1
Saudara-saudara, ikutilah teladanku dan perhatikanlah mereka, yang hidup sama seperti kami yang menjadi teladan bagimu.
(Filipi 3:17)
“Di, kenapa kamu tersenyum lebar begitu?” tanya Kak Santi kepada Didi. “Kema-rin aku ikut lomba lari dan menang, jadi aku senang, Kak. Ini semua juga berkat arahan dari Papa,” jawab Didi. “Memang apa kata Papa? ujar Kak Santi. “Papa bilang aku harus fokus dengan apa yang di depan. Aku mengikuti nasihat dan teladan Papa, aku menang deh, Kak,” jawab Didi dengan senang.
Adik-adik, mari kita membaca Filipi 3:17-4:1! Rasul Paulus mengingatkan dan mengajarkan tentang keteladanan yang bersumber hanya dari sikap dan perbuatan Juruselamat kita, Tuhan Yesus Kristus. Paulus ingin supaya orang-orang Kristen mem-pelajari apa saja yang baik dan benar karena pada saat itu banyak orang hidup menyimpang dari Tuhan. Hidup menyimpang akan berakhir pada kebinasaan, tetapi hidup dalam Tuhan memberikan kita hidup dalam damai.
Adik-adik, ayo kita juga mau hidup dengan teladan Tuhan, atau bisa juga melihat orang-orang di sekitar kita yang juga hidup dalam Tuhan. Hidup dalam teladan Tuhan akan membuat kita mampu hidup dalam kebenaran-Nya.
Doa: Bapa Surgawi, aku mau meneladani-Mu agar aku hidup
seturut dengan kehendak-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama