23
Oct

Mengasihi Generasi

Amsal 22:6

Didiklah orang muda menurut jalan yang patut baginya, maka pada masa tuanya pun ia tidak akan menyimpang dari pada jalan itu.
(Amsal 22:6)

 

 

 

Sadarkah kita bahwa kita bisa bertumbuh dan menjadi remaja seperti sekarang karena campur tangan banyak orang? Ada orangtua yang mendidik dan merawat dengan setia, guru Sekolah Minggu yang mengajarkan firman, guru agama di sekolah, mentor remaja di gereja, pendeta, dan teman sebaya. Di balik lahir dan berhasilnya satu generasi, terdapat banyak generasi sebelumnya yang mempersiapkan, mendidik, membekali, dan memampukan.

 

Kali ini Kitab Amsal mengingatkan tentang peran generasi terdahulu bagi pertumbuhan generasi selanjutnya. Pendahulu perlu menghadirkan karakter hidup jujur dan menjauhi perbuatan curang. Cara mendidik yang mewariskan hikmat dan pengertian melalui firman Tuhan perlu terus dijalankan oleh setiap generasi. Seorang anak perlu terus didampingi dalam menemukan cara hidup yang berkenan kepada Tuhan. Para orangtua sebagai pendidik pertama perlu terus membekali diri dan berhikmat dalam mengarahkan tumbuh kembang anak. Demikian juga dengan guru dan orang dewasa yang lainnya. Keberhasilan satu generasi bertumbuh dan mekar, berasal dari concern dan kepedulian generasi terdahulu. Mengasihi generasi berarti mengasihi Allah sendiri.

 

Teens, jika kamu memiliki adik di rumah, adik tingkat di sekolah, atau adik rohani di gereja, mari belajar untuk mengasihi mereka. Apa yang dapat kita sumbangkan untuk mendidik generasi setelah kita? Caranya adalah dengan menggunakan talenta masing-masing, misalnya ikut aktif dalam melayani di Sekolah Minggu walaupun hanya sebatas mendampingi anak atau menyiapkan presensi. Tuhan tidak menuntut besarnya peran, tetapi kualitas dan pemberian yang terbaik dari diri kita. Sambil belajar memperlengkapi diri, mari terus menyediakan diri dipakai Tuhan untuk memberkati generasi.

Multiple Ajax Calendar

October 2023
S M T W T F S
« Sep   Nov »
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama