Putri Ester
Ester 2:1-18
Maka Ester dapat menimbulkan kasih sayang pada semua orang yang
melihat dia.
(Ester 2:15)
Film yang tidak kalah menarik dari Disney adalah Cinderella. Bahkan, kisah itu dibuat dengan versi film-film yang berbeda dari waktu ke waktu. Dalam cerita itu, kesan yang ingin diangkat adalah Cinderella yang hidupnya menderita menjadi budak ibu dan kakak-kakak tirinya. Penampilannya yang sangat kotor dan lusuh, tiba-tiba menjelma menjadi putri cantik, sehingga akhirnya sang pangeran jatuh hati. Walaupun ada banyak putri-putri lain yang jauh lebih kaya dan cantik, sang pangeran hanya jatuh hati kepada Cinderella. Sang pangeran jatuh hati kepada Cinderella bukan hanya karena kecantikan tampilan luarnya, melainkan juga karena hati Cinderella sangat baik dan tulus.
Sama seperti kisah Cinderella, Ester dikisahkan dalam bacaan hari ini bukan kaum bangsawan, bukan orang yang kaya, bukan pula sebagai orang yang satu bangsa, melainkan sebagai budak. Kisah ini dimulai dari Raja Ahasyweros membuat sayembara mencari pengganti Ratu Wasti karena Ratu Wasti bersalah kepada rakyat dan raja (pasal 1). Di antara putri-putri cantik yang menginginkan diri menjadi ratu, raja hanya terpikat kepada Ester. Bukan hanya raja, melainkan juga banyak orang yang melihat Ester langsung timbul dalam hati mereka kasih sayang terhadap Ester. Selain kecantikan Ester, sikap Ester yang cakap juga membawa sukacita bagi rakyat karena sesudah Ester menjadi ratu, tidak lama kemudian raja mengumumkan bahwa dia membebaskan rakyat dari pajak (ay. 18).
Teens, di sini kamu dapat belajar bahwa Allah bisa memakai status budak yang rendah berubah menjadi terpandang dan hebat. Oleh karena itu, jangan merasa rendah diri dan jangan pula merendahkan orang lain. Allah bisa mengukir kisah yang indah kepada siapa pun, termasuk kamu juga. Selamat melanjutkan kehidupanmu dalam rasa syukur kepada Allah!
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama