KEDATANGAN TUHAN
Keluaran 19:7-25
“Sesungguhnya Aku akan datang kepadamu ….”
(Kel. 19:9)
Saya teringat pengalaman ketika SD di tahun 90-an. Pada masa itu yang menjadi presiden adalah Suharto. Setiap kali Presiden Suharto berkunjung ke daerah-daerah, para siswa sekolah dari SD sampai SMA akan menjadi pagar hidup di sepanjang jalan yang akan dilalui presiden. Para siswa akan menggunakan seragam lengkap dan membawa bendera merah-putih dari plastik. Mereka menanti di pinggiran jalan sambil duduk atau mengobrol. Saat rombongan presiden mendekat, mereka segera berdiri dan mengibarkan bendera merah-putih. Itulah cara yang dianggap layak menanti sang presiden.
Ketika bangsa Israel berkemah di Gurun Sinai, Tuhan menyatakan kehendak-Nya untuk menjadikan bangsa Israel sebagai milik kepunyaan-Nya. Namun, ada syarat yang harus diwujudkan orang Israel: mereka harus mendengarkan dan melakukan titah Tuhan, serta terus berpegang pada perjanjian dengan Tuhan. Bangsa Israel pun berkomitmen memenuhi titah Tuhan itu. Mereka pun menguduskan diri dan mengawalinya dengan mencuci pakaiannya. Mereka patuh dengan tidak mendaki ke Gunung Sinai, sebab gunung itu adalah lambang kekudusan Tuhan. Bangsa Israel melakukannya dengan antusias, sebab mereka merindukan kedatangan Tuhan dalam kehidupan.
Youth, sebagai umat Tuhan di masa kini, apakah kita sudah mempersiapkan diri menyambut kedatangan Tuhan kembali? Persiapan apa yang sudah kita lakukan? Saat Tuhan datang, tentu kita ingin didapati dalam keadaan yang siap, bukan? Kedatangan Tuhan tidak dapat diprediksi waktunya. Ia datang seperti layaknya pencuri. Tugas kita adalah bersiap sampai Ia datang kembali.
- Apa yang harus dilakukan Israel guna menyambut Tuhan?
- Apa yang kita persiapkan untuk menyambut kedatangan Tuhan kembali?
Pokok Doa: Kesetiaan dalam menanti kedatangan Tuhan kembali.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama