22
Jul

PENYAKIT

Wahyu 16:2

… maka timbullah bisul yang jahat dan yang berbahaya pada semua orang

yang memakai tanda dari binatang itu dan yang menyembah patungnya.

(Wahyu 16:2)

 

 

 

 

Beberapa waktu ini, dunia diguncang dengan sebuah virus corona paling terbaru yang ditemukan, yakni COVID-19. Virus ini termasuk penyakit menular dan pertama kali ditemukan di Wuhan, China, pada Desember 2019 yang kemudian menjadi wabah. Menurut WHO, COVID-19 ini menyebar melalui tetesan dari hidung atau mulut ketika seseorang batuk atau mengembuskan napas. Wabah ini merenggut begitu banyak jiwa, terutama para lansia dan mereka yang memiliki masalah medis tertentu. Dan ada sebagian orang mengidentifikasikan wabah virus corona ini sebagai tanda akhir zaman.

 

 

Yohanes menjabarkan bahwa ketujuh malaikat itu akan membawa 7 cawan malapetaka sebagai tanda penghakiman. Malapetaka yang pertama adalah bisul yang jahat dan berbahaya pada semua orang yang memakai tanda dari binatang itu dan yang menyembah patungnya. Istilah itu sama dengan yang digunakan untuk menggambarkan barah dalam tulah di Mesir, dan barah yang menimpa Ayub. Pada zaman itu, barah belum ada obatnya. Artinya, ada sebuah penyakit yang menakutkan, menular, dan dikaitkan dengan dosa dan diyakini sebagai penghukuman bagi orang-orang yang tidak hidup di dalam Tuhan.

 

 

Teens, kamu harus peka dengan tanda-tanda zaman. Yohanes mengingatkan bahwa akhir zaman itu bisa terjadi dengan munculnya penyakit-penyakit yang tidak ada obatnya. Namun, itu bukan berarti bahwa seseorang yang saat ini menderita penyakit yang belum ada obatnya adalah orang-orang yang sedang menerima murka Allah, ya. Penyakit bisa datang kepada siapa saja. Jangan mudah menghakimi, sebab Tuhan juga bisa mengizinkan seseorang mengalami penyakit bukan hanya karena kesalahan dirinya, melainkan juga untuk melihat kedalaman iman dan keberserahannya kepada Tuhan. Selalu ada maksud Tuhan yang baik ketika sebuah peristiwa terjadi.

Multiple Ajax Calendar

July 2020
S M T W T F S
« Jun   Aug »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama