HARAPKAN YANG BAIK
Yudas 1:2
Rahmat, damai sejahtera, dan kasih kiranya melimpahi kamu.
(Yudas 1:2)
“ Tino, kemarin kamu diejek Bandi, ya? Jahat sekali mulutnya Bandi ini! Semoga mulut dia disengat lebah biar tidak bisa bicara lagi!” kata Didi saat bertemu Tino. “Eh, Didi, kita kan tidak boleh mengharapkan yang buruk untuk orang lain,” potong Kiki. “Enggak apa-apa kalau untuk Bandi. Dia jahat duluan,” kata Tino membela Didi.
Adik-adik , mari kita baca Yudas 1: 2 ! Yudas memulai suratnya dengan sebuah doa berkat. Ia meminta agar Tuhan memberikan kedamaian (ketenangan) kepada umat-Nya yang saat itu sedang dimusuhi banyak orang. Yudas juga memintakan agar Tuhan mem- berikan kesejahteraan (kecukupan untuk semua yang dibutuhkan umat, seperti makanan, pakaian, dan lain-lain). Selain itu, Yudas mendoakan agar umat merasakan kasih Tuhan dalam hidup mereka.
Adik-adik, sebagai anak Tuhan, kita diajak untuk mencontoh apa yang dilakukan oleh Yudas. Mari kita mendoakan dan meng- harapkan yang baik buat semua orang. Siapa pun juga, karena itu yang Tuhan inginkan dari kita.
Doa: Bapa di Surga, tolong aku untuk berkata dan berdoa bagi kebaikan orang
yang aku kenal. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama