BAGI KEMULIAAN TUHAN
Bacaan: Mazmur 68:24-35
Akuilah kekuasaan Allah.
(Mzm. 68:35)
Ungkapan Latin “Soli Deo Gloria” yang berarti segala kemuliaan hanya bagi Tuhan, sering digunakan oleh komposer Johann Sebastian Bach dalam menandai banyak manuskrip musiknya. Hal ini merupakan bentuk kerendahan hati dalam rangka mendedikasikan seluruh karyanya bagi Tuhan. Kebiasaan itu bukan hanya dilakukan oleh Bach, melainkan juga oleh banyak komposer dan seniman besar lainnya, seperti Handel dan Mozart. Mereka mengakui bahwa semua pencapaian manusia yang sangat hebat pun harus ditujukan untuk menghormati dan memuliakan Tuhan karena memang dari Tuhanlah semua karunia dan bakat.
Sahabat Senior, bagi pemazmur, Allah adalah sosok yang sangat hebat, kuat, dan berkuasa. Hal ini bisa disaksikan dari apa yang dialami oleh bangsa-bangsa dan umat Israel sendiri. Karena itu, pemazmur pun sangat mengagungkan Tuhan dan mengajak umat untuk mengakui kekuasaan-Nya yang sangat luar biasa. Sahabat Senior, kita pun diundang untuk bersikap demikian. Mungkin ada begitu banyak prestasi yang telah kita capai sejak kita muda hingga sekarang. Marilah kita menceritakannya kepada orang lain bukan untuk menunjukkan kehebatan kita, melainkan demi memuliakan Tuhan, karena semuanya berasal dari Tuhan.
DOA:
Tuhan, segala kemuliaan hanya bagi-Mu. Amin.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama