17
Jan

ALLAH DI PIHAK KITA

Sebab itu, apa yang akan kita katakan tentang semuanya itu?
Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita?
(Roma 8:31)

 

 

 

 

Bulan ini, Kiki kembali mengikuti lomba menyanyi. Tahun lalu, Kiki meraih juara kesatu dalam lomba menyanyi antar-SD se-kotamadya. Kini ia khawatir jika kalah. “Ma, bagaimana kalau aku kalah?” tanya Kiki kepada Mama. “Ki, jika kamu sudah berlatih dengan sungguh-sungguh, Tuhan pasti akan memberikan hasil yang terbaik,” jawab Mama.

 

Adik-adik, mari kita membaca Roma 8:31-39! Allah berada di pihak kita. Ia selalu memberikan yang kita butuhkan. Ia memperhatikan setiap hal yang kita lakukan. Ia juga mendukung setiap perjuangan kita dan memberikan hasil yang terbaik sesuai perjuangan kita. Itu semua menyatakan kasih-Nya yang begitu besar pada kita.

 

Adik-adik, betapa kita bersyukur bahwa Tuhan berada di pihak kita. Mari kita selalu mengingat dan bersyukur akan kasih sayang Tuhan yang selalu diberikan kepada kita. Dengan demikian, kita dapat terus semangat menjalani kehidupan sehari-hari.

 

 

 

Doa:     Bapa di Surga, aku berterima kasih untuk kasih sayang-Mu
            kepadaku. Kiranya aku selalu semangat dan bersukacita
            melakukan kegiatan sehari-hari. Dalam nama Tuhan Yesus
            aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

January 2024
S M T W T F S
« Dec   Feb »
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama