
RENCANA TUHAN BAGI KESELAMATAN BUMI

… supaya jangan Aku datang memukul bumi sehingga musnah.
(Maleakhi 4:6)
Hari ini ada kebaktian syukur di gereja. Setelah kebaktian, diadakan jamuan makan bersama. Kali ini, giliran anak-anak Sekolah Minggu yang bertanggung jawab untuk kebersihan. Kak Kiddy menugaskan semua anak agar setiap kemasan makanan dan minuman harus langsung dimasukkan ke dalam kantong sampah yang telah tersedia. Semua anak patuh!
Adik-adik, apakah gunanya kita patuh membuang sampah pada tempatnya? Mari kita membaca Maleakhi 4:4-6! Ini adalah ayat-ayat terakhir dari kitab-kitab Perjanjian Lama. Ternyata, sebagai penutup Kitab Perjanjian Lama dan sebelum masuk ke Perjanjian Baru, Tuhan menyebutkan tentang keselamatan bumi. Pada hari Tuhan, Ia akan mengutus nabi-Nya untuk mendamaikan semua orang. Dengan demikian, Tuhan tidak akan memusnahkan bumi. Artinya, rencana Tuhan bagi kehidupan ini bukan hanya untuk keselamatan manusia, melainkan juga untuk bumi.
Adik-adik, maukah kamu turut serta dalam rencana Tuhan menyelamatkan bumi? Kalau mau, kamu bisa mulai dengan patuh membuang sampah pada tempatnya! Selain itu, kamu juga bisa menanam pohon dan merawatnya.
Doa: Bapa di Surga, aku juga ingin ikut serta dalam memelihara bumi
dan lingkungan. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama