11
Sep

SUMBU PENDEK

1 Petrus 2:11-17

Sebab inilah kehendak Allah, yaitu supaya dengan berbuat baik kamu membungkamkan kepicikan orang-orang yang bodoh.
(1Ptr. 2:15)

 

 

 

Pernahkah kalian mendengar istilah “sumbu pendek”? Ini adalah istilah yang disematkan pada orang yang mudah marah dan emosinya tidak stabil. Ketika ada suatu peristiwa atau perkataan yang memantik emosinya, tanpa pikir panjang orang itu akan berkata-kata kasar, berlaku keras, dan cenderung anarkis. Orang seperti itu juga memiliki wawasan sempit dalam melihat dan merespons suatu hal sehingga ia mengalami kesulitan dalam memahami orang lain yang berbeda pandangan dengan dirinya.

 

Dalam perikop hari ini, Rasul Petrus mengungkapkan pengalaman hidupnya dalam memenuhi panggilan sebagai hamba Tuhan. Konsekuensi menjadi hamba Tuhan ialah harus berjuang melawan keinginan-keinginan daging dan menundukkan diri pada Allah. Kehendak Allah ialah kita berbuat baik kepada setiap orang karena perbuatan baik akan membungkam kepicikan orang-orang yang bodoh (ay. 15). Maksud dari kalimat “kepicikan orang-orang bodoh” ialah orang-orang yang berkata-kata dan berbuat mengandalkan pikiran sempit dan emosinya yang meledak-ledak. Rasul Petrus mengajak kita untuk membungkam mereka melalui kesediaan kita untuk berbuat baik dengan mengedepankan kasih. Itulah kehidupan sebagai hamba Allah yang menuruti kehendak-Nya.

 

Youth, kadang kala kita terpancing menjadi pribadi yang bersumbu pendek dalam merespons keadaan dan peristiwa yang kita alami. Sadarilah tidak semua hal bisa diselesaikan dengan cara adu otot dan emosi yang meledak-ledak. Ada banyak cara baik yang bisa dipakai untuk menyelesaikan persoalan. Pilihannya ada pada kita. Yang jelas, Tuhan menghendaki kita melakukan segala sesuatu dengan berlandaskan kasih.

 

 

1. Apa saja cara hidup sebagai hamba Allah menurut perikop
hari ini?
2. Apa yang bisa kita perbuat untuk mereka yang mudah
emosi (sumbu pendek)?

 

Pokok Doa: Mengelola emosi dan tetap berbuat baik pada orang lain.

Multiple Ajax Calendar

September 2023
S M T W T F S
« Aug   Oct »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama