
PILIH PERGAULAN YANG BAIK

“… bertekunlah mengasihi TUHAN, Allahmu.”
(Yosua 23:11)
“Kok kamu mau bermain dengan Bandi?” tanya Kiki kepada Didi. “Hati-hati! Nanti kamu ketularan kejailan Bandi, lo! Kalau aku sih, enggak mau bermain dengan Bandi lagi.” Tiba-tiba Didi melambaikan tangannya kepada seseorang. Kiki langsung berhenti berjalan dan menarik lengan Didi. “Jangan bermain dengannya!” Kiki memperingatkan Didi.
Adik-adik, bagaimana menurut kalian? Apakah sebaiknya Didi bermain dengan Bandi atau tidak? Mari kita baca kisah Yosua memperingatkan bangsa Israel dalam Kitab Yosua 23:9-11! Yosua memang memperingatkan bangsa Israel agar tidak bergaul dengan bangsa–bangsa lain. Tujuannya adalah agar bangsa Israel tidak ikut-ikutan bangsa lain yang tidak beribadah kepada Tuhan. Peringatan ini bertujuan agar bangsa Israel tetap setia kepada Tuhan.
Adik-adik, tentu saja kalian dapat bergaul dengan semua orang, selama kalian dapat tetap setia kepada Tuhan. Terkadang teman yang jail seperti Bandi, perlu teman yang dapat mengingatkannya untuk tidak melakukan kejailan lagi.
Doa:
Bapa di Surga, aku mau belajar mengasihi setiap orang dengan tulus. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama