31
Jan

MUSIM MEMBERI DAN BERBAGI

Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah.

(Gal. 6:9)

 

 

Ada kalanya Pak Zul memergoki sekelompok anak-anak kecil mengintip dari balik pagar perdu, di bawah pohon jambunya yang berbuah lebat. Hal itu membuatnya kadang tersenyum geli sendiri. Pak Zul akan memanggil anak-anak itu masuk dan menjolokkan sendiri buah jambunya lalu membagikan sama rata kepada mereka. Sambil ia mengajarkan mereka agar lebih baik meminta dengan sopan daripada mencurinya. Pak Zul pasti akan memberikan. Tidak ada alasan baginya untuk tidak membagikan buah jambu air yang ranum dan manis itu. Pohon itu sudah tidak perlu dirawat dan dipelihara lagi seperti dulu, ketika pohon itu masih kecil. Sudah bertahun-tahun pohon itu hanya memberi. Memberikan keteduhan dan melimpahkan buahnya pada musimnya.

 

Sobat Lansia, seperti pohon yang sudah tiba waktunya memberi buah dan keteduhan, demikianlah juga kita manusia. Mungkin dulu semasa kita muda adalah masa-masa kita menabur dan menanam. Sekarang saatnya kita sudah memetik hasilnya dan menikmatinya. Bahkan, mungkin ini adalah kesempatan kita
untuk berbagi. Apa pun itu, apa pun yang kita punya, entah buah kerja keras kita, atau kebijaksanaan dan keteduhan bagi anak cucu dan orang lain di sekitar kita. Bagikanlah itu!

 

 

DOA:

Ya Tuhan, berkatilah segala perbuatan baik yang telah kami taburkan, semoga semuanya telah tumbuh, berbuah, dan menjadi berkat bagi sebanyak mungkin orang. Amin.

Multiple Ajax Calendar

January 2023
S M T W T F S
« Dec   Feb »
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama