
BERSUKACITA ATAS KEBAIKAN TUHAN

Berkatalah Sara: “Allah telah membuat aku tertawa; setiap orang yang mendengarnya akan tertawa karena aku.”
(Kejadian 21:6)
“Mengapa Kakak senyum-senyum sendiri?” tanya Didi kepada Kak Santi. “Kakak senang melihat hasil ulangan Kakak bagus, Di! Padahal, tadi malam Kakak merasa kesulitan mempelajari sebagian materi ulangannya. Kakak pun berdoa agar Tuhan menolong Kakak. Puji Tuhan, nilai ulangan Kakak bagus,” jawab Kak Santi kepada Didi. “Selamat ya, Kak,” ujar Didi kepada Kak Santi.
Adik-adik, tentu kita merasa senang mengalami kebaikan Tuhan dalam hidup kita. Abraham dan Sara juga senang ketika merasakan kebaikan Tuhan dalam hidup mereka. Mari kita membaca Kejadian 21:1-7! Abraham dan Sara sudah tua, tetapi mereka belum juga punya anak. Tuhan berjanji akan memberikan anak pada mereka. Sara sempat merasa ragu-ragu mendengar janji Tuhan itu karena ia sudah tua. Namun, Sara kemudian mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki. Mereka pun bersukacita atas kebaikan Tuhan. Abraham lalu memberi nama anak yang baru lahir itu: Ishak, sesuai perintah Tuhan.
Adik-adik, apa saja kebaikan yang sudah kalian terima dari Tuhan? Pasti ada banyak sekali, ya. Yuk kita bersukacita atas semua kebaikan Tuhan!
Doa:
apa di Surga, terima kasih atas kebaikan-Mu. Aku mau bersukacita selalu. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama