6
Dec

SIAPA YANG DIMULIAKAN?

Sebab bukan diri kami yang kami beritakan, tetapi Yesus Kristus sebagai Tuhan, dan diri kami sebagai hambamu karena kehendak Yesus.

(2Kor. 4:5)

 

 

Gereja “Sukacita” merayakan lima puluh tahun pelayanan mereka dengan menerbitkan buku sejarah pelayanan Gereja “Sukacita” selama lima puluh tahun. Di salah satu artikel diceritakan perjuangan seorang ibu di awal mula pendirian Gereja. Di dalam refleksinya ia menulis, “Kemuliaan dan hormat untuk nama Allah. Kiranya hanya satu nama yang diingat dalam sejarah pelayanan Gereja ‘Sukacita’ yaitu nama Yesus. Jika kami turut ambil bagian dalam pelayanan kini, itu pun karena Yesus. Ini bukan prestasi apalagi ambisi. Ini adalah tanda cinta yang diajarkan Yesus. Jadi, ingatlah selalu nama Yesus, nama yang akan terus mengarahkan pelayanan Gereja ini semakin luas dan besar di dalam pekerjaan Tuhan.”

 

Sahabat Lansia, ketika kita mengingat kenangan pelayanan kita di masa muda; ketika kita memperjuangkan pelayanan kita saat ini di masa lansia, tetaplah berpusat pada Kristus sebagai sumber dan kemuliaan. Hanya di dalam Yesus kita dapat mengerjakan tugas dan misi kita di tengah dunia sampai saat ini. Mungkin kita merasa kecil dan tak berdaya. Mungkin kita merasa dilupakan dan terlupakan. Apa pun yang kita rasakan, ingatlah, semua ini memang tentang Yesus, bukan yang lain.

 

 

DOA:

Ya Allah, nama-Mu dimuliakan, cinta kasih-Mu dikenal, kebaikan-Mu dirasakan, keadilan-Mu ditegakkan melalui setiap jerih payah dan juang kami. Kemuliaan bagi nama-Mu, kini dan selamanya. Amin. 

Multiple Ajax Calendar

December 2022
S M T W T F S
« Nov   Jan »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama