JANGANLAH BERTENGKAR!
Janganlah mereka memfitnah, janganlah mereka bertengkar ….
(Titus 3:2)
Ani tidak terima Rita memfitnahnya. Maka, ia pergi mencari Rita di kantin sekolah. Ani marah-marah kepada Rita sambil menunjuk-nunjuk muka Rita. Rita pun tidak terima dengan sikap Ani itu. Ia membalas dengan sikap yang sama. Akhirnya, mereka berdua bertengkar. Untungnya, Didi segera datang dan melerai.
Adik-adik, itulah contoh yang salah menghadapi fitnah. Bagaimana seharusnya kita menghadapi fitnah? Mari kita membaca Titus 3:2! Dalam ayat ini, Paulus memberi nasihat kepada Titus supaya mengingatkan jemaatnya untuk tidak memfitnah dan bertengkar, melainkan bersikap ramah dan lemah lembut terhadap semua orang. Artinya, pertama: kita tidak boleh memfitnah. Kedua, apabila kita yang menjadi korban fitnah, kita menghindari pertengkaran. Jangan membalas dengan melakukan yang jahat, tetapi berbicaralah dengan baik kepada orang yang memfitnah kita.
Adik-adik, marilah kita membiasakan diri untuk menghindari pertengkaran. Belajarlah untuk menyelesaikan masalah tanpa bertengkar.
Doa: Bapa di Surga, ajar aku menahan diri untuk tidak bertengkar dengan teman-temanku. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.
Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:
Rp. 70.000,-/tahun
Rp. 8.000,-/eksemplar
Pembayaran melalui:
Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua
A/C No. 165 0000 558743
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Marketing
BCA Bidakara
A/C No. 450 558 9999
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama
Persembahan Kasih melalui:
BCA Bidakara
A/C No. 450 305 2990
a.n. Yayasan Komunikasi Bersama