8
May

BANYAK HAL DAPAT DIPELAJARI

Ada itu melahirkan Yabal; dialah yang menjadi

bapa orang yang diam dalam kemah dan memelihara ternak.

Nama adiknya ialah Yubal; dialah yang menjadi

bapa semua orang yang memainkan kecapi dan suling.

(Kejadian 4:20-21)

 

 

 

Hari ini, Didi, Kiki dan teman-teman sekelas be­lajar membuat patung dari sabun mandi. Mereka membentuk sabun mandi itu menjadi patung mini. Mereka sangat senang dan bangga dengan pa­tung yang mereka buat. “Senang sekali ya bisa membuat patung seperti ini, walaupun tidak mudah mengerjakannya,” kata Kiki kepada Didi.

 

 

Adik-adik, ada banyak hal menarik di sekitar kita yang dapat kita pelajari. Memang ti­dak mudah untuk melaku­kan hal yang baru. Tetapi, ketika kita terus melatih diri untuk melakukannya, maka kita akan memiliki keahlian dalam hal itu. Ayo kita baca Kitab Kejadian 4:20-22! Anak cucu keturunan Adam dan Hawa memiliki berbagai keahlian dan keterampilan yang berbeda. Semua keahlian itu mereka miliki karena telah melakukannya berulang-ulang. Yabal, ahli memelihara ternak, dan Yubal, ahli memainkan kecapi dan suling.

 

 

Ayo, Adik-adik, kita pelajari sungguh-sungguh berbagai hal di sekitar kita, agar keahlian kita semakin berkembang!

 

 

Doa: Bapa di Surga, aku bersyukur untuk berbagai keahlian yang dapat aku pelajari. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Multiple Ajax Calendar

May 2020
S M T W T F S
« Apr   Jun »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama