3
Jan

CIPTAAN TUHAN

Jika aku melihat langit-Mu, buatan jari-Mu, bulan dan bintang-bintang

yang Kautempatkan: apakah manusia, sehingga Engkau mengingatnya?

(Mazmur 8:4-5)

 

 

 

 

“Selamat tahun baru, Kiki! Ini oleh-oleh dari desa tempat tinggal Opa dan Oma,” kata Didi sam­bil memberikan bungkus-an berisi aneka camilan kepada Kiki. “Selamat tahun baru juga, Di! Bagaimana pengalamanmu merayakan tahun baru di desa, menyenangkan tidak?” tanya Kiki.

 

 

“Wah, menyenangkan sekali, Ki! Di siang hari, pemandangannya sungguh indah, banyak pohon dan langitnya biru cerah. Lalu, pada malam hari, aku bisa melihat banyak sekali bintang. Pada malam tahun baru, kami semua berdoa bersama-sama di alam terbuka. Kami bersyukur karena kami sekeluarga bisa berkumpul bersama dan melihat karya Tuhan yang begitu indah. Betul-betul seperti dalam Mazmur 8,” Didi bercerita dengan penuh semangat.

 

 

Adik-adik, pernahkah kalian melihat pemandangan yang indah, yang membuat kalian merasakan kasih Tuhan seperti yang Didi rasakan? Mari bersyukur atas dunia dan segala isinya yang Tuhan ciptakan di dalam kasih-Nya!

 

 

Doa: Bapa Surgawi, terima kasih untuk dunia dan segala isinya yang telah Engkau ciptakan bagi kami. Dalam nama Tuhan Yesus aku bersyukur. Amin.

Multiple Ajax Calendar

January 2020
S M T W T F S
    Feb »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama